Tanda-tanda orang yang di masuki jin

Memuat...
“Dan kami telah menciptakan jin sebelum (Adam) dari api yang sangat panas,” (QS Al-Hijr 15:27).  Tanda-tanda orang yang dimasuki jin adalah:

Gejala waktu terjaga
  • Badan terasa lemah, loyo, dan tidak ada gairah hidup.
  • Berat dan malas untuk beraktivitas, terutama untuk beribadah kepada Allah.
  • Banyak mengkhayal dan melamun, senyum dan bicara sendiri.
  • Tiba-tiba menangis atau tertawa tanpa sebab.
  • Sering merasa ada getaran, hawa dingin, atau panas, kesemutan, berdebar, dan sesak nafas saat membaca Al-Qur’an.
Gejala waktu tidur
  • Banyak tidur dan mengantuk berat, atau sulit tidur tanpa sebab.
  • Sering mengigau dengan kata-kata kotor.
  • Melakukan gerakan-gerakan aneh, seperti mengunyah dengan keras sampai beradu gigi.
  • Sering bermimpi buruk dan seram atau seakan-akan jatuh dari tempat yang tinggi.
  • Bermimpi melihat binatang-binatang seperti ular, kucing, anjing, singa, serigala yang seakan-akan menyerangnya.
  • Bermimpi ditemui jin yang mengaku arwah nenek moyang atau tokoh tertentu.
  • Saat tidur merasa seperti ada yang mencekik lehernya atau menggelitikinya dan menendangnya.

Related Post



Tidak ada komentar:

Postingan Populer