Memuat...
zat yang bermanfaat dalam buah-buahan biasanya dikenal dengan phyto-nutrients yang bisa bereaksi dengan tubuh manusia untuk meningkatkan kesehatan. Dalam semangka terdapat lycopene beta carotene. Yang paling menggembirakan, semangka juga mengandung citrulline yang baru saja diketahui bisa merilekskan tekanan pembuluh darah, serta meningkatkan nitric oxide seperti yang dilakukan Viagra dalam tubuh manusia.
Para peneliti mengatakan, begitu seseorang mengkonsumsi semangka, maka citrulline diubah menjadi arginine oleh sejumlah enzim.Arginine adalah asam amino yang bekerja pada jantung dan sistim sirkulasi, dan membentuk sistim imun yang bagus untuk tubuh.
Efek yang dihasilkan semangka sama dengan efek yang dihasilkan ketika seorang pria mengkonsumsi Viagra, yakni untuk mengatasi dan mencegah disfungsi ereksi.Meskipun tidak memiliki bentuk yang sama dengan Viagra, tapi ini adalah obat yang sangat baik untuk merilekskan tekanan darah tanpa efek samping, alias aman bagi tubuh.
Tidak hanya berfungsi seperti Viagra, semangka juga bisa membantu sirkulasi air seni. Kandungan yang ada dalam semangka bisa mengeluarkan ammonia dan toxic berbahaya lainnya yang terdapat dalam tubuh.Selain itu, hasil penelitian dari US Department of Agriculture's Agricultural Research Service in Lane, Oklahoma menunjukkan bahwa semangka yang berwarna merah gelap, selain mengandung banyak air, juga mengandung antioksidan yang bisa melindungi jantung manusia, prostat, dan kesehatan kulit
Tidak ada komentar:
Posting Komentar