Memuat...
Khasiat bayam duri, Di Bali, namanya Bayam Kikihan, Bayam siap, atau Kerug Pasih. Sedangkan di Minahasa bernama Kedawa Mawaw, karawa rap-rap, karawa in asu, korawa kawayo. Di Makasar namanya Sinau katinting, di Bugis bernama Podo Maduri. Tapi di Halmahera Utara bayam duri lebih dikenal dengan nama Maijanga atau ma hohoru, di Ternate namanya Baya, sedangkan di Loda bernama Loda
Untuk mengobati :
Disentri
Akar segar 30 gr dicuci bersih, ditambah 15 gr gula enau dan air bersih secukupnya lalu direbus hingga sisa 1 gelas, minum sebelum makan.
Keputihan
Akar segar 30-60 gr, dicuci bersih ditambahkan sedikit gula batu, digodok dengan 3 gls air sampai 1
gls, disaring dan diminum.
TBC Kelenjar
Akar segar 30-60 gr atau seluruh tumbuhan, dicuci bersih digodok air bersih dicampur arak secukupnya, diminum.
Sakit kerongkongan
Akar segar 45 gr dicuci bersih, digodog dan diminum.
Bisul
Daun segar secukupnya dicuci bersih lalu digiling halus, campurkan madu secukupnya menutupi bisul
lalu dibalut. Sehari diganti 2x.
Wasir
Segenggam daun segar dicuci, digodog dan dipakai menguapi dan mencuci wasirnya.
Eksim (Dermatitis)
Seluruh tumbuhan secukupnya digodok, tambahkan sedikit garam dan airnya digunakan mencuci bagian yang sakit.
Radang saluran pernapasan
Daun 1/4 genggam dicuci dan digiling halus, diberi air masak 3 sendok makan dan garam sedikit,
diperas dan disaring lalu diminum 2x sehari
Gusi luka berdarah
Tanaman secukupnya dibakar (dengan alas genteng)
dan dijadikan bubuk, dipakai seperti salep dioleskan
kebagian yang sakit.
Demam
Daun segar segenggam dicuci, digiling, ditambah
air, dipakai sebagai tapal didahi.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar